Sungai Raya, 28 Februari 2025 - Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kubu Raya menyampaikan bahwa persiapan audit terhadap Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) oleh Kantor Akuntan Publik (KAP) akan segera berlangsung. Hal ini disampaikan dalam rapat koordinasi yang dihadiri oleh Dinas Kesehatan serta perwakilan BLUD Se-Kubu Raya.
Dalam keterangannya, Kepala BPKAD Kubu Raya, Drs. Gunawan Putra M.Si menegaskan bahwa audit ini bertujuan untuk memastikan pengelolaan keuangan BLUD sesuai dengan prinsip transparansi, akuntabilitas, dan efisiensi. "Kami ingin memastikan bahwa seluruh proses keuangan di BLUD yang ada di Kubu Raya telah berjalan sesuai dengan regulasi yang berlaku, sehingga hasil audit nanti dapat mencerminkan kondisi keuangan yang sebenarnya".
Audit yang akan dilakukan oleh KAP ini merupakan bagian dari upaya peningkatan tata kelola keuangan daerah yang lebih baik. Dengan adanya audit eksternal, diharapkan BLUD dapat terus meningkatkan kualitas pelayanannya kepada masyarakat serta menjaga kredibilitas dalam pengelolaan keuangan.
Kepala BPKAD juga mengimbau seluruh pihak terkait agar kooperatif dalam proses audit ini. "Kami harapkan semua unit BLUD dapat bekerja sama dengan auditor agar proses pemeriksaan berjalan lancar dan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan," tambahnya.
Hasil audit nantinya akan menjadi dasar bagi pengambilan kebijakan lebih lanjut terkait pengelolaan keuangan BLUD, serta menjadi syarat dalam pemenuhan pemeriksaan oleh Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI). Dengan demikian, transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan daerah dapat semakin ditingkatkan.